Lowongan kerja | Tips Trik | Resep | Harga Harga | Tutorial | Kata Kata

Resep Membuat Donat Kentang Lezat

Resep Membuat Donat Kentang Lezat - Donat siapa yang tidak kenal dengan makanan inimakanan empuk yang ada lubangnya di tengah. Dianta kalian tentu sudah pernah menikmatinya baik yang beli ataupun yang bikinan sendiri. Berikut ini Info Terbaru akan memberikan untuk anda sebuah donat yang tebuat dari kentang. Kentang merupakan sejenis ubi yang banyak mengandung karbohidrat yang sangat baik untuk energi sehingga pas kalo kentang di jadikan menjadi kue donat karena rasana nikmat dan dapat menjadi energi untuk tubuh kita. inilah selengkapnya Resep Cara Membuat Donat Kentang dengan Mudah. Selamat mencoba.
Resep Membuat Donat Kentang Lezat
Bahan-bahan Membuat Donat Kentang :
    tepung terigu protein tinggi 500 gr
    kentang, kukus dan haluskan 200 gr
    fermipan 11 gr
    gula pasir 50 gr
    susu bubuk 1 sdm
    garam 1 sdt
    air es 200 ml
    telur ayam 1 butir
    margarin 50 gr

Resep dan Cara Membuat Donat Kentang Empuk
  • Campur terigu, kentang, fermipan, gula pasir, susu bubuk dan garam
  • Aduk rata dan tuangkan air es sedikit demi sedikit sambil diuleni sampai tercampur rata
  • Masukkan telur dan margarin. Uleni adonan sampai kalis elastis
  • Bulatkan adonan dan diamkan selama 50 menit dan adonan mengembang 2x lipat dari besarnya adonan semula.
  • Kempiskan adonan dan timbang masing-masing seberat 30 gr.
  • Bentuk adonan yang telah ditimbang menjadi bentuk bulat seperti bola
  • Giling tipis adonan dan cetak dengan cetakan donat sesuai selera atau cukup lubangi bagian tengah adonan yang telah di bulatkan
  • Diamkan adonan selama 20 menit
  • Panaskan minyak dan goreng donat sampai matang dan berwarna kecoklatan
  • Angkat dari atas wajan, tiriskan, dan tunggu sampai dingin baru kemudian diberi hiasan untuk toppingnya.
Tips memilih kentang yang baik:
-Jangan pilih kentang yang memiliki warna kehijauan karena sayur ini telah terkena banyak sinar matahari. Jenis kentang ini biasanya memiliki kulit yang lebih pahit ketimbang kentang biasa.
-Selalu hindari untuk menyimpan kentang dalam lemari es karena dalam menyebabkan proses pembusukan yang lebih cepat. Akan lebih baik jika kentang disimpan dalam suhu ruang dan tidak perlu dicuci.


Cukup sekian tentang Resep Membuat Donat Kentang semoga resep yang saya sampaikan ini dapat bermanfaat untuk anda. Silahkan anda baca juga tentang Resep Pancake Durian Lezat dan Mudah.
Tag : resep
0 Komentar untuk "Resep Membuat Donat Kentang Lezat"

Back To Top